Contoh Soal dan Pembahasannya
Cermatilah penggalan cerpen berikut!
Tidak lama bus Trans Jakarta tiba di terminal Pulo Gadung. Kami bersiap-siap turun, antre bersama penumpang yang lain.“Lebih baik Ibu langsung ke loket pembelian karcis,” kataku kepada ibu yang tadi duduk di sebelahku. ... Saya menyarankan dia untuk naik bus “Damri”. Bus ini dikenal memiliki pelayanan yang baik.“Terima kasih, ya,” katanya sambil tersenyum. “Nanti sore saya terbang ke Surabaya.”“...”
Kalimat bermajas metonomia yang tepat untuk
melengkapi cerpen tersebut adalah ...
A. Ibu itu langsung bergegas menuju ke arah
loket.
B. Kami berpisah setelah bersalaman
terlebih dahulu.
C. Ia akan pergi ke Yogya untuk menengok
anaknya.
D. Kalau begitu ibu naik “Garuda” saja.
E. Saya mengajaknya langsung membeli
karcis.
PEMBAHASAN
Majas merupakan bahasa yang menimbulkan makna
yang lebih jelas bagi pembaca atau pendengarnya. Seorang pengarang sering kali
menggunakan majas dalam karangannya. Salah satu di antaranya, majas metonomia.
Metonomia merupakan majas yang menggunakan nama/merek tertentu untuk
memperjelas suatu maksud.
Cara cepat
Contoh majas metonomia, “Kalau begitu Ibu naik ‘Garuda’ saja”.
Dalam kalimat tersebut, digunakan kata “Garuda” sebagai merek suatu maskapai
penerbangan. Dengan majas tersebut, pembaca dapat memperoleh kejelasan mengenai
sarana transportasi udara.
0 komentar:
Terima kasih telah berkunjung di Download Soal Ujian Nasional
Jika ada pertanyaan silahkan berkomentar di form yang sudah disediakan !
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.