SOAL UN BAHASA INDONESIA SMP/MTs | Menentukan perbedaan penyajian berita | Download Soal Ujian Nasional
Headlines News :
Home » » SOAL UN BAHASA INDONESIA SMP/MTs | Menentukan perbedaan penyajian berita

SOAL UN BAHASA INDONESIA SMP/MTs | Menentukan perbedaan penyajian berita

Written By Unknown on Senin, 18 Februari 2013 | 20.07

SOAL UN BAHASA INDONESIA SMP/MTs | Menentukan perbedaan penyajian berita


Contoh Soal dan Pembahasannya
Bacalah bacaan berikut dengan saksama kemudian kerjakan soa
Teks 1
Di Seruni Aquatic Stadium Cisarua, Bogor, Jawa Barat dilangsungkan Kejuaraan Polo Air Yunior Asia. Selasa (12/10) Tim polo air Indonesia meraih peringkat kelima di kejuaraan tersebut. Kejuaraan itu diikuti 12 negara.
Teks 2
Pebulu tangkis utama Indonesia menjanjikan hasil terbaik pada Turnamen Grand Prix Gold Indonesia. Di Samarinda, Kalimantan Timur, turnamen itu dilaksanakan. Turnamen itu dilaksanakan Rabu, (13/10).

Perbedaan penyajian kedua teks berita tersebut adalah ....
Teks 1 Teks 2
A. siapa, kapan, apa apa, di mana, siapa
B. di mana, apa, siapa siapa, kapan, apa
C. kapan, apa, siapa di mana, apa, kapan
D. di mana, kapan, apa siapa, di mana, kapan

Pembahasan :
Unsur-unsur berita biasanya berpola 5 W + 1 H: what (apa), who (siapa), where (di mana), when (kapan), why (mengapa), dan how (bagaimana). Bukan berarti bahwa penulisan berita harus mengikuti urutan unsur-unsur tersebut. Dalam penyajiannya, seorang penulis berita dapat memvariasikannya. Bahkan kadang-kadang unsur-unsur tersebut tidak lengkap dalam sebuah berita.

Teks berita I: (di mana) Seruni Aquatic Stadium Cisarua. (kapan) Selasa (12/10). (apa) Tim polo air Indonesia meraih peringkat lima.

Teks berita II: (siapa) Pebulu tangkis utama Indonesia (di mana) Samarinda, Kalimantan Timur. (kapan) Turnamen itu dilaksanakan Rabu.

Download Prediksi Soal Ujian Nasional Bahasa Indonesia SMP/MTs 2013
Share this article :

0 komentar:

Terima kasih telah berkunjung di Download Soal Ujian Nasional

Jika ada pertanyaan silahkan berkomentar di form yang sudah disediakan !

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

LATIHAN ONLINE

 
Copyright © 2011. Download Soal Ujian Nasional - All Rights Reserved