SOAL UN BIOLOGI SMA | Keanekaragaman Hayati dan Klasifikasi | Download Soal Ujian Nasional
Headlines News :
Home » » SOAL UN BIOLOGI SMA | Keanekaragaman Hayati dan Klasifikasi

SOAL UN BIOLOGI SMA | Keanekaragaman Hayati dan Klasifikasi

Written By Unknown on Selasa, 05 Februari 2013 | 17.33

SOAL UN BIOLOGI SMA | Keanekaragaman Hayati dan Klasifikasi

Penulisan nama ilmiah yang benar menurut aturan Binomial Nomenclature adalah ...

Cara-cara penulisan nama ilmiah yang benar berdasarkan aturan Binomial Nomenclature adalah sebagai berikut.

  • Menggunakan bahasa Latin atau yang dilatinkan.
  • Terdiri atas dua kata. Kata pertama menunjukkan nama genus, sedangkan kata yang kedua merupakan penunjuk spesies (jenis).
  • Nama genus diawali dengan huruf besar (kapital), sedangkan nama spesies diawali dengan huruf kecil.
  • Kedua nama diberi garis bawah yang terpisah atau dicetak miring.
  • Tata nama untuk famili (suku) umumnya dibentuk dari salah satu genus yang dibawahinya ditambah aceae untuk tumbuhan dan idae untuk hewan.
Jadi, penulisan nama ilmiah yang benar adalah:
Musa paradisiaca. Musa merupakan nama genus, paradisiaca merupakan nama penunjuk spesies.
Jawaban: E

Contoh Lain


Berikut ini nama latin dua jenis hewan
1. Panthera pardus (macan tutul)
2. Panthera tigris (harimau)

Dari nama latin hewan tersebut bahwa macam tutul dan harimau mempunyai hubungan kekerabatan yang paling dekat dalam tingkat ...
A. Spesies
B. Kelas
C. Ordo
D. Familia
E. Genus

PEMBAHASAN
Pada nama latin macan tutul dan harimau mempunyai nama yang sama pada kata pertamanya, yaitu Panthera. Kata pertama menunjukkan nama genus, oleh karena itu macan tutul dan harimau mempunyai hubungan kekerabatan yang paling dekat dalam tingkat genus.
Share this article :

0 komentar:

Terima kasih telah berkunjung di Download Soal Ujian Nasional

Jika ada pertanyaan silahkan berkomentar di form yang sudah disediakan !

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

LATIHAN ONLINE

 
Copyright © 2011. Download Soal Ujian Nasional - All Rights Reserved